Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

KPUD Sosialisasi Pemilukada

Senin, 06 Februari 2012 | 18.44.00 | 0 komentar

Tulungagung - Menghadapi Pelaksanaan Pemilukada Kabupaten Tulungagung tahun 2013 nanti, KPUD Kabupaten Tulungagung, mulai mensosialisasikan tahapan-tahapan Pemilu kepada masyarakat. Anggota KPUD Tulungagung Nyadin, M.AP, Senin (6/2/2012) melakukan hal tersebut kepada Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemkab Tulungagung.

Sosialisasi yang dilakukan bersamaan dengan pelaksanaan Apel Pagi di Halaman Kantor Pemkab Tulungagung dipimpin langsung oleh Plt. Sekertaris Daerah Kabupaten Tulungagung Ir. Heru Dwi Tjahjono, MM, diikuti karyawan/ karyawati dan para pimpinan SKPD di Lingkup Pemkab Tulungagung

Dalam sosialisasinya, Nyadin, M.AP menjelaskan, Pemilukada di Tulungagung, merupakan hajat kita bersama, sehingga pelaksanaannya harus berjalan dengan baik dan sukses. Dan hal itu menurut Anggota KPUD ini, memerlukan partisipasi dan dukungan semua pihak termasuk para pegawai Negeri yang ada di Tulungagung.

Karena itu KPUD Tulungagung sangat mengharapkan partisipasi PNS, disemua tahapan yang telah disusun KPUD, termasuk dalam sosialisasi kepada masyarakat, perekrutan PPK,PPS dan KPPS serta tahapan Pemungutan Suara yang direncanakan pada tanggal 31 Januari 2013 mendatang.

Sementara itu Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten Tulungagung Ir. Heru Dwi Tjahjono, MM, mengajak kepada para PNS di Tulungagung untuk mendukung semua tahapan Pemilukada yang telah diprogramkan, sehingga dapat berjalan dengan lancar dan sukses.(Ttk/Humas)

Sumber: tulungagung.go.id | Senin, 06 Februari 2012

Posting Komentar