Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

Sepuluh Ribu Orang Mengikuti Lomba Lari 10 K Tulungagung

Minggu, 19 Desember 2010 | 01.14.00 | 0 komentar

Seputar Tulungagung - Lomba Lari Tulungagung 10K telah memasuki pelaksanaan yang ketujuh kalinya. Pelaksanaan lomba tahun ini didukung sekitar 500 personel dan diikuti oleh 10.000 peserta yang terbagi dalam 5 kelompok kejuaraan, antara lain:

* Umum Putra Nasional.
* Umum Putri Nasional.
* Umum Putra Lokal.
* Pelajar Putra Lokal.
* Pelajar Putri Lokal.

Total hadiah dan door prize yang diperebutkan adalah sebesar Rp. 100.000.000,00 ditambah grand prize 1 unit sepeda Motor Yamaha Mio.

Lomba ini start dan finish dari depan kantor Pemerintah Kabupaten Tulungagung. Lomba Lari 10K ini merupakan kalender kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Tulungagung yang ke-805.

Bupati Tulungagung dalam sambutannya mengatakan, “Lomba lari ini merupakan agenda rutin untuk menjaring bibit pelari jarak jauh khususnya atlet lokal”. Bupati berharap kegiatan ini dapat menjadi ajang untuk menyalurkan kreativitas dan prestasi para atlet. Selain itu, bupati juga berpesan agar para peserta menjunjung tinggi sportivitas.

Ketua panitia lomba, Drs. Maryoto Birowo, MM, dalam laporannya menjelaskan, “Dengan hadirnya pelari dari luar Kabupaten Tulungagung mudah-mudahan dapat menjadi motivasi bagi pelari lokal untuk terus meningkatkan prestasinya”.

Adapun pelari nasional dan luar negeri yang hadir pada saat ini antara lain : Tristan (Selandia Baru), Bartholomew (Amerika Serikat), Samgar Kamlase (Bali), Feri Junaidi (Jabar), Siti Muawanah (Magelang), Noce Matital dan Ari Swandana (Cepu), dan lain-lain.

Lomba Lari Tulungagung 10 K ini didukung oleh: Yamaha, Dealer Armada Pagora Motor, Adira Finance, Teh Poci, Telasih Jaya, Kembang Sore Fm dan masih banyak lagi. Panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kesuksesan lomba ini, semoga kerja sama ini dapat ditingkatkan di tahun-tahun mendatang. Hasil Lomba buka disini (Udin/Humas)

Sumber: tulungagung.go.id

Posting Komentar