Tulungagung - Rehab gedung sekolah yang rusak parah, di tahun anggaran 2012 mendatang akhirnya menjadi prioritas dan wajib dituntaskan oleh dinas pendidikan Tulungagung. Demikian desak ketua komisi A, DPRD kabupaten, Suwito, saat mencontohkan kondisi SDN Gedangsewu – Boyolangu dan SDN 3 Nglampir – Bandung yang kondisinya memprihatinkan.
Dalam hal ini, komisi A sudah menegur kepala dinas pendidikan agar membuat skala prioritas usulan rehab gedung sekolah yang rusak parah, dengan memberdayakan kinerja cabang cabang dinas untuk melakukan inventarisasi efektif. Dari situlah, dinas pendidikan dapat mengetahui seluruh bangunan lembaga pendidikan yang rusak untuk diklasifikasi dalam usulan anggaran pembangunan. Sehingga setidaknya memasuki tahun 2012, sudah tidak ditemukan lagi bangunan sekolah yang rusak. Tentu peran serta masyarakat untuk terus memberikan informasi agar pemerintah kabupaten dan dewan dapat segara menindak lanjuti.
Ditempat Terpisah Kepala Dinas Pendidikan kabupaten tulungagung, kepada reporter Halim Perdana saat dikonfirmasikan terkait rencana pembangunan RKB (Ruang kelas baru) bagi sekolah-sekolah tersebut telah di prioritaskan, walalupun molor dari jadwal.
Prihatin atas fenomena yang ada, Kepala Dinas yang juga ketua Dewan Kesenian Tulungagung ini berkomitmen untuk melakukan pengawasan ketat terhadap pelaksanaan pembangunan Ruang Kelas Baru.
Sumber: liiur.com | 03 October 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar