Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

Petani Ikan Pelatihan di 6 Daerah

Senin, 03 Oktober 2011 | 23.12.00 | 0 komentar

SUMEDANG - Sebanyak 40 petani ikan dan 6 panitia dari Dinas Peternakan dan Perikanan Kab. Sumedang, bertolak ke Kab. Banyuwangi, Kediri, Tulungagung, Blitar, Jawa Timur dan Kab. Boyolali serta Klaten, Jawa Tengah, Minggu (2/10).

Keterangan yang dihimpun "GM" mengatakan, rombongan yang mewakili 40 kelompok tani ikan di sejumlah kecamatan ini akan memperdalam pembudidayaan ikan lele dan ikan hias selama 10 hari.

"Mereka yang berangkat sekarang merupakan angkatan kedua dan mewakili sejumlah 40 kelompok tani ikan," kata Kepala Seksi Bina Usaha Dinas Peternakan dan Perikanan, Ir. Ahman.

Menurut Ahman, kegiatan tersebut merupakan rangkaian program yang dibiayai Asia Development Bank (ADB). "Segala keperluan mulai dari persiapan pemberangkatan sampai selama berada di sana, dibiayai program safver," terangnya.

Peserta diharapkan menjalani kegiatan ini dengan serius sehingga dapat mengimplementasikannya di kelompoknya masing-masing.

"Di samping mentransfer ilmu yang didapat untuk anggota kelompoknya. Dengan begitu, kemampuan budi daya ikan lele, ikan hias maupun ikan lainnya ini bisa merata," tandasnya.

Dengan demikian potensi alam dan sumber daya manusia Kab. Sumedang dapat berwasembada ikan, bahkan menjadi pemasok. "Lebih dari itu sebagaimana harapan pemerintah, kehidupan mereka juga dapat lebih maju dan sejahtera," imbuh Ahman. (B.108)

Sumber: klik-galamedia.com | Senin, 03 Oktober 2011

Posting Komentar