Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

Lomba Lukis Poster Dan Mural

Jumat, 10 Februari 2012 | 02.27.00 | 0 komentar

Dalam rangka Peringatan Hari Lingkungan Hidup se-Dunia Tahun 2012 serta menggali kreativitas dan kepedulian siswa terhadap masalah lingkungan hidup, maka Pemerintah Kabupaten Tulungagung bermaksud mengadakan kegiatan lomba mural dan lukis dengan ketentuan-ketentuan sebagai berikut :

I. KETENTUAN UMUM
a. Peserta lomba adalah pelajar yang masih aktif menempuh pendidikan disekolah yang berada di wilayah Pemerintah Kabupaten Tulungagung.
b. Pelajar yang telah menjadi peserta lomba mural diperbolehkan menjadi peserta lomba lukis.
c. Thema mural atau lukisan mengacu pada Tema Peringatan Hari Lingkungan Hidup se-Dunia Tahun 2012 sebagaimana telah ditetapkan oleh United Nations Environment Programme (UNEP) yaitu Green Economy : Does It Include You ? atau dapat dikembangkan dengan mengacu pada thema sebagai berikut :
- Perlindungan sumber daya alam ;
- Penghematan sumber daya alam ;
- Perilaku ramah lingkungan.
d. Penetapan pemenang oleh tim penilai/panitia bersifat tetap dan tidak bisa diganggu gugat.

II. LOMBA MEMBUAT MURAL
a. Peserta lomba mural dibagi dalam 2 kelompok yaitu Tingkat SLTP/MTs dan Tingkat SLTA/MA.
b. Pengerjaan mural dilakukan secara kelompok (maksimal 2 orang untuk tiap kelompok).
c. Lukisan mural harus merupakan hasil ide sendiri.
d. Peserta membawa peralatan lukis sendiri.
e. Cat lukis yang dipakai harus tahan terhadap air dan disesuaikan dengan media yang akan dilukis (tembok).
f. Untuk kegiatan melukis mural, Panitia menyediakan/menyiapkan media yang akan dilukis (tembok yang telah dicat putih) dengan ukuran ± 2 m x 3 m.
g. Lomba melukis mural dilaksanakan pada hari kamis tanggal 8 Maret 2012 bertempat di Hutan Kota Kabupaten Tulungagung (Ex-Stadion Ketanon).
h. Pengerjaan lukis mural dimulai pukul 07.30 WIB dan harus sudah selesai pada pukul 12.00 WIB (peserta diharap hadir 30 menit sebelum acara dimulai untuk pelaksanaan registrasi).

III. LOMBA LUKIS
a. Karya lukis dalam bentuk poster dan harus merupakan ide sendiri.
b. Peserta lomba lukis poster dibagi dalam 3 kelompok yaitu Tingkat SD/MI, Tingkat SLTP/MTs, dan Tingkat SLTA/MA. Sedangkan untuk peserta didik PAUD/TK dikelompokkan tersendiri dalam lomba mewarna.
c. Peserta lomba lukis poster membawa peralatan lukis dan meja/alas lukis sendiri
d. Peralatan lukis/mewarna dapat berupa cat air, cat acrylic, pensil warna, crayon, pastel, atau perpaduan dari bahan tersebut.
e. Untuk media yang akan dilukis/diwarna, Panitia menyediakan kertas jenis manila ukuran 60 cm x 40 cm yang telah ditandai/distempel oleh Panitia.
f. Hasil karya lukis yang tidak ditandai/distempel oleh Panitia dianggap tidak sah.
g. Di belakang hasil karya poster diberi identitas peserta dan dibubuhi tanda tangan.
h. Lomba melukis poster dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 9 Maret 2012 bertempat di Hutan Kota Kabupaten Tulungagung (Ex-Stadion Ketanon).
i. Pengerjaan lukis poster dimulai pukul 07.30 WIB dan harus sudah selesai pada pukul 11.30 WIB (peserta diharap hadir 30 menit sebelum acara dimulai untuk pelaksanaan registrasi).

IV. PENGHARGAAN DAN HADIAH
Seluruh pemenang Lomba Mural dan Lukis akan diberi Piagam Penghargaan Bupati Tulungagung dan hadiah uang pembinaan sebagai berikut :

a. Lomba Mural

1. Tingkat SLTA/MA
Juara I : Rp 2.000.000,00
Juara II : Rp 1.500.000,00
Juara III : Rp 1.000.000,00

2. Tingkat SLTP/MTs
Juara I : Rp 2.000.000,00
Juara II : Rp 1.500.000,00
Juara III : Rp 1.000.000,00

b. Lomba Lukis

1. Tingkat SLTA/MA
Juara I : Rp 1.000.000,00
Juara II : Rp 750.000,00
Juara III : Rp 500.000,00

2. Tingkat SLTP/MTs
Juara I : Rp 1.000.000,00
Juara II : Rp 750.000,00
Juara III : Rp 500.000,00

3. Tingkat SD/ MI
Juara I : Rp 1.000.000,00
Juara II : Rp 750.000,00
Juara III : Rp 500.000,00

4. Tingkat PAUD / TK (Mewarna)
Juara I : Rp 500.000,00
Juara II : Rp 300.000,00
Juara III : Rp 150.000,00

V. PENDAFTARAN
a. Pendaftaran peserta lomba tidak dipungut biaya.
b. Tempat pendaftaran di Sekretariat Lomba Mural dan Lukis Hari Lingkungan Hidup se-Dunia Tahun 2012 Kabupaten Tulungagung yang beralamat di Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Tulungagung, Jln. Sultan Agung III/7 Tulungagung (Kompleks Perkantoran Ex-Stadion Ketanon)
c. Pendaftaran peserta dibuka mulai tanggal 6 s/d 17 Pebruari 2012 pada jam kerja.
d. Pengumuman ini juga dapat diakses melalui Website Pemerintah Kabupaten Tulungagung http://www.tulungagung.go.id
e. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sdr. Suroso (081359033411) atau Sdr. Redy (08123156242)

Ingin melihat pengumuman ini silahkan klik link di SINI

Sumber: tulungagung.go.id | Senin, 06 Februari 2012

Posting Komentar