Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

Cuaca Buruk, Sejumlah Tugboat Terdampar

Senin, 26 April 2010 | 02.55.00 | 0 komentar

Tulungagung - Ombak besar disertai angin kencang yang terjadi sejak sepekan terakhir di Samudera Hindia, membuat sejumlah tugboat penangkap ikan asal Jakarta terdampar di Teluk Popoh, Tulungagung, Jawa Timur. Dari pantauan SCTV, Ahad (25/4), kapal-kapal berukuran panjang 30 meter ini tidak bisa melanjutkan perjalanan dari Pekalongan menuju Banyuwangi, karena terhalang gelombang setinggi dua hingga lima meter di tengah samudera. Bahkan, sebuah tugboat mesinnya rusak dihantam gelombang.

Sejumlah anak buah kapal tugboat yang ada di kapal, terpaksa diangkut menggunakan perahu kecil ke daratan untuk berlindung. Ini terpaksa dilakukan para ABK karena selain gelombang besar, hujan deras disertai petir juga sering terjadi di perairan Teluk Popoh. Setiap tugboat rata-rata berisi 45 ABK, dan sebagian besar harus ke darat untuk mengurangi beban kapal sambil membawa ikan hasil tangkapan untuk dijual di pelelangan ikan Popoh.

Yoyok, seorang ABK mengatakan, tinggi gelombang di laut lepas Samudera Hindia masih mencapai empat meteran dan disertai angin kencang 40 knot. Sambil menunggu cuaca membaik sejumlah ABK terpaksa akan menginap di tempat pelelangan ikan serta menunggu bantuan peralatan dan mesin utama dari Jakarta untuk mengganti mesin tugboat yang rusak.

Sementara berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika yang diterima para ABK, cuaca buruk diperkirakan akan melanda Samudera Hindia hingga beberapa hari ke depan.
Sumber : liputan6

Posting Komentar