Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

Distribusi Bulog Tulungagung Terlambat

Selasa, 30 Agustus 2011 | 11.56.00 | 0 komentar

Disebabkan desa nunggak angsuran, distribusi Bulog Tulungagung terlambat. Supriyanto, Wakil Kepala Sub Divisi Regional Bulog Tulungagung mengatakan, setidaknya terdapat 3 Kecamatan dari 19 kecamatan yang menunggak pembayaran pengganti beras miskin.

Diantaranya kecamatan Pagerwojo, kecamatan Sendang untuk semua desa, dan sebagian desa di kecamatan Kedungwaru. Dari pantauannya, ada satu desa yang menunggak membayar sampai Rp. 6 juta.

"Ada 3 kecamatan yang menunggak pengganti raskin. Meliputi Pagerwojo, Sendang, dan Kedungwaru. Bahkan ada satu desa yang menuggak sampai 6 juta rupiah", ujar Supriyanto.

Supriyanto mengaku distribusi Raskin ke desa dilakukan setelah Pemerintah desa melakukan pelunasan. Rencana distribusi Raskin untuk jatah September 2011 yang dicairkan pada bulan Agustus 2011 menjadi tertunda. Banyak desa yang ternyata tidak siap menerima dropingan Raskin Bulog, sehingga dipastikan droping dilakukan usai lebaran.

Sementara itu Parwoto, Kades Majan, kecamatan Kedungwaru, Tulungagung, tidak membantah Pemdesnya belum melakukan pelunasan tanggungan Raskin bulan sebelumnya, sebesar Rp. 4 juta dari total biaya pengganti Rp. 7 juta. Parwoto beralasan, Pemdes tidak memiliki dana talangan.

Apalagi, jatah raskin untuk bulan Juli sampai Agustus 2011 yang dicairkan sebelum puasa lalu tidak seluruhnya diambil penerima, karena distribusi Raskin terlambat dari agenda awal. Pamuji, salah warga RT 04, RW 01 Krajan Majan kecewa.

"Masalahnya begini, jatah raskin bulan Juli sampai Agustus 2011 tidak seluruhnya diambil penerima, karena distribusi Raskin terlambat." papar Pamuji.

Penerima raskin berharap distribusi bisa dilakukan sebelum lebaran, karena banyak yang merasa terbebani dengan harga beli beras dipasaran yang mahal. [van-bar]

Source: radiopatria.net | 2011-08-29

Posting Komentar