Seputar Tulungagung™  ~   Berita Tulungagung Hari Ini 

PEKAN KIM 2011 AKAN DIGELAR DI TULUNGAGUNG

Rabu, 12 Oktober 2011 | 01.20.00 | 0 komentar

Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Timur kembali akan menggelar Pekan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM). Rencananya kegiatan ini akan dilaksanakan di Kabupaten Tulungagung, bersamaan digealrnya perayaan Hari Ulang tahun Kabupaten Tulungagung 19 November mendatang.

Kepala Dinas Kominfo Jawa Timur, Drs Sudjono MM saat pembukaan Sosialisasi MPLIK, mengatakan, rencananya Pekan KIM akan dimulai tanggal 15 hingga 19 November di Lapangan Pasar Pahing Tulungagung.

Untuk mengawali kegiatan ini, sebelumnya telah diadakan Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) di tiap Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) di Jawa Timur. Pemenang di tiap Bakorwil pada lomba ini nanti akan mengikuti lomba final pada pembukaaan Pekan KIM nanti.

Sedangkan pada saat pelaksanaan, kegiatannya antara lain pameran produk unggulan yang diikuti KIM se Jawa Timur, BUMN, BUMD, hingga para provider telekomunikasi.

Selain itu juga akan digelar dialog solutif bersama gubernur terkait permasalahan-permasalahan yang ada di pedesaan. Tidak kalah menarik juga ada Pertunjukan Rakyat (Pertura). Hingga kini Pertura sebagai sarana penyebarluasan informasi masih diminati dan eksis perkembangannya di tengah-tengah masyarakat. Beberapa daerah masih suka menampilkan pertunjukan media tradisional dan sering dipakai pada acara–acara formal yang disuguhkan kepada tamu sebagai penghormatan, seperti acara peresmian, kunjungan kerja, penyambutan tamu

Sementara kini tiap Bakorwil menyeleksi tim Pertura di wilayahnya untuk bisa tampil di Pekan KIM. Pada seleksi itu akan diloloskan tiga tim pertura dari tiap Bakorwil.(sti)

Sumber: kominfojatim | Selasa, 11 Oktober 2011

Posting Komentar